Posted by : Unknown Senin, 09 Juni 2014



Bentar lagi saya jadi kating nih *read : Kakak Tingkat ^_^
Bagi analisis data ah.. Postingan ini bisa membantu adik-adik tingkat dalam mengerjakan laporan. Yosh~
Selamat datang MaBa 2014 Pendidikan Biologi UNLAM !!!


                                                                   PRAKTIKUM V

Topik               :  Bunga Tunggal
Tujuan             :  Mengenal bunga tunggal dan bagian-bagiannya.


ANALISIS DATA

1.      Bunga Sepatu (Hibiscus rosa-sinensis L.)

Klasifikasi             :
Divisio                   : Magnoliophyta
Classis                    : Magnoliopsida
Sub classis             : Dillenidae
Ordo                      : Malvales
Familia                  : Malvaceae
Genus                    : Hibiscus
Species                  : Hibiscus rosa-sinensis
(Van Steenis, 2003)  
Bunga Sepatu (Hibiscus rosa-sinensis) ini merupakan bunga tunggal dengan bagian yang lengkap namun tidak berbau harum. Bunga kadang-kadang tumbuh di ketiak daun atau di ujung cabang.
Bunga terdiri dari 5 helai daun kelopak yang dilindungi oleh kelopak tambahan (epicalyx) sehingga terlihat seperti dua lapis kelopak bunga. Tangkai bunganya (pedicellus) agak panjang, kelopak (calyx) berbentuk tabung dengan tepi bercangap. Mahkota (corolla) berwarna merah. Bunga berbentuk terompet, putik (pistillum) dan benang sari (stamen) menjulur ke luar dari dasar bunga. Pada umumnya, tanaman bersifat steril dan tidak menghasilkan buah. Mahkota bunga terdiri dari 5 lembar atau lebih jika merupakan hibrida. Tangkai putik berbentuk silinder panjang dikelilingi tangkai sari berbentuk oval yang bertaburan serbuk sari, terdapat 10 benang sari dan 5 putik. Biji terdapat di dalam buah berbentuk kapsul berbilik lima. Benang sari dan putik pada bunga terletak dalam satu tabung yang disebut staminal colom.

2.      Bunga Mawar (Rosa sp)

Klasifikasi             :
Divisio                   : Magnoliophyta
Classis                    : Magnoliopsida
Sub classis             : Rosidae
Ordo                      : Rosales
Familia                   : Rosaceae
Genus                    : Rosa
Species                   : Rosa sp
(Van Steenis, 2003) 
Bunga mawar (Rosa sp.) merupakan bunga tunggal dengan bau yang harum. Bunga ini tumbuh di ketiak daun. Tangkai bunganya (pedicellus) agak panjang, kelopak (calyx) dengan tepi berbagi. Mahkota (corolla) berwarna indah, terdapat putik (stigma) dan benang sari (stamen), serta pendukung putik dan benang sari (andriginifor) yang sangat pendek. Pada bunga ini tidak terdapat alat tambahan. Bunga biasanya terdiri dari 5 atau 4 helai daun mahkota. Warna bunga biasanya putih dan merah jambu atau kuning dan merah pada beberapa spesies. Ovari berada di bagian bawah daun mahkota dan daun kelopak. Bunga menghasilkan buah agregat (berkembang dari satu bunga dengan banyak putik) yang disebut rose hips. Masing-masing putik berkembang menjadi satu buah tunggal (achene), sedangkan kumpulan buah tunggal dibungkus daging buah pada bagian luar.

3.      Bunga Kacapiring  (Gardenia augusta Merr.)

Klasifikasi             :
Divisio                   : Magnoliophyta
Classis                    : Magnoliopsida
Sub classis             : Asteridae
Ordo                      : Rubiales
Familia                   : Rubiaceae
Genus                    : Gardenia
Species                   : Gardenia augusta
(Van Steenis, 2003) 
Bunga kacapiring (Gardenia augusta) merupakan bunga tunggal dengan bagian yang lengkap berwarna putih dan sangat harum. Bunga sewaktu baru mekar berwarna putih bersih, tapi sedikit-sedikit berubah warna menjadi krem kekuningan. Bunga hanya muncul sekuntum di ujung-ujung tangkai, mempunyai 6 daun mahkota walaupun sebagian kultivar mempunyai bunga ganda (daun mahkota berlapis). Tangkai bunganya (pedicellus) pendek, kelopak (calyx) dengan tepi bercangap 5. Mahkota (corolla) berwarna kuning berbentuk kipas dan tebal dan pada pengamatan seperti berlapis-lapis, jumlahnya sekitar 7 lapis, terdapat putik (stigma) dan benang sari (stamen), serta pendukung putik dan benang sari (andriginifor) yang sangat pendek. Pada bunga ini tidak terdapat alat tambahan.

4.      Bunga Waru


Klasifikasi :
Regnum     :Plantae (Tumbuhan)
Divisi         :Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Sub Divisi :Angiospermae
Kelas         :Dicotyledoneae (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas  : Dialypetalae
Ordo          : Malvales
Famili        : Malvaceae (suku kapas-kapasan)
Genus        :Hibiscus
Spesies      : Hibiscus tiliaceus L.
(Van Steenis, 2003) 

Bunga waru merupakan bunga tunggal. Daun mahkota berbentuk kipas, berwarna kuning dengan noda ungu pada pangkal, bagian dalam oranye dan akhirnya berubah menjadi kemerah-merahan. Tabung benang sari keseluruhan ditempati oleh kepala sari kuning. Bakal buah beruang, tiap rumah dibagi dua oleh sekat semu, dengan banyak bakal biji. Buah berbentuk telur berparuh pendek.

5.      Bunga pepaya

Klasifikasi:
Divisio                   : Magnoliophyta
Classis                   : Magnoliopsida
Sub clasis              : Dilleniidae
Ordo                      : Violales           
Familia                  : Caricaceae
Genus                    : Carica
Species                  : Carica papaya L.
Sumber                  : (Cronquist, 1981)
Pepaya termasuk golongan tumbuhan poligam (polygamus), karena pada satutumbuhan terdapat bunga jantan, bunga betina dan bunga sempurna.Biasanya poligam dimaksud untuk menunjukan sifat tumbuhan bertaliandengan sifat bunga tali yang memperlihatkan suatu kombinasi bukanberumah satu dan juga bukan berumah dua



Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Black Pearl - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -